Jumat, 12 Maret 2010

21 siswa bolos diamankan Satpol


ENREKANG--Sebanyak 21 siswa yang membolos dari sekolahnya berhasil diamankan satuan polisi pamong praja saat melakukan razia anak sekolah, selasa, 02 maret. Dari 21 siswa itu, tiga diantaranya adalah siswa SMP dan sisanya, 18 siswa SMA.

" Sebenarnya masih banyak yang berhasil kabur, kami sempat kejar-kejaran mereka," ungkap Aswan Anjas, anggota Pol PP yang ikut dalam razia.


Aswan mengatakan, saat ditangkap, beberapa siswa itu sedang duduk-duduk didekat sekolahnya. Beberapa juga ada yang diamankan dibeberapa tempat seperti dekat jembatan gantung yang bersebelahan dengan pos polisi dan dekat rumah Dinas Sekda Enrekang.

" Seharusnya mereka masih harus ada di sekolah mereka, tapi rupanya mereka senang membolos, makanya kami tindaki," kata Aswan.

Aswan mengatakan, jika razia yang dilakukan pihaknya juga mendapat dukungan dari pihak sekolah. " Kami juga mendapat laporan dari guru sekolah jika siswanya banyak yang keluar sekolah, makanya mereka minta bantuan untuk segera ditindaki," ungkap Aswan.

Aswan mengatakan, ke 21 siswa yang diamankan itu akan dikembalikan pada sekolahnya masing-masing. " Nanti pihak sekolah yang mengarahkan mereka," Katanya Aswan.

Tidak ada komentar: