Jumat, 25 September 2009

AMBE BAKKA

Tubuhnya yang tinggi, kurus sudah tidak seperkasa dulu lagi. Jalannya sudah ringkih. Matanya sudah sayu. Lakon sebagai penjaga sekolah masih saja dilakoninya hingga kini. Di sela-sela waktunya kini, ia juga menjadi pemulung sampah-sampah plastik.

Semua orang memanggilnya Ambe Bakka. Ia Hidup dengan Istrinya, Indo Bakka. Saya tidak tahu persis siapa nama istrinya yang sebenarnya. Yang jelas pasangan romeo dan juliet ini saksi perjalanan sekolah SMU 1 Enrekang atau yang dulu sebelum berganti nama disebut SMA 374. Tak ada rasanya siswa yang tidak mengenalnya, bahkan ia bisa menjadi cerita berseri bagi mereka yang pernah sembunyi-sembunyi merokok dikantinnya.

Ambe Bakka hidup di empat masa. Masa penjajahan jepang dan Belanda, Masa Orde Baru dan Masa Orde Reformasi. Namun hidup yang dilakoninya tidak beranjak dari lakon penjaga sekolah.

Saat reuni SMA kemarin, panitia reuni memberikan peghargaan khusus bagi the legend Ambe Bakka. Semua orang memberi aplaus yang panjang saat ia naik ke panggung. Kilatan lampu cahaya kamera menyorot mukanya.

Ambe Bakka hanya seorang Ambe yang hidupnya lurus-lurus saja. Pengabdian yang tulus patut diacungi jempol.
Selengkapnya...

Lebaran Di Lap. Abu Bakar Lambogo Enrekang









Selengkapnya...

Selasa, 25 Agustus 2009

Geliat Urban di Enrekang

Anak-anak muda enrekang sat ini sedang gandrung dunia Online. Warnet sudah bertebaran dimana-mana, bahkan area Hotspot juga sudah menjamur. Warnet sudah tidak dimonopoli lagi Oleh Kantor PDE. Sekarang ini, pencari Hotspot yang menenteng Laptop sudah semakin mobile.

Ini sebuah kemajuan bagi daerah yang jaraknya sekitar 200 Km dari Kota Makassar. Wabah Facebook dan Fokker juga menimpa generasi muda disini. Ini sebuah lompatan besar. Teknologi memang membuat orang sudah semakin dekat. Mari kita sambut, Kampung ini menjadi kampung yang sadar teknologi dan pelan-pelan meningkatkan kualitas manusianya.

Selengkapnya...

Rabu, 10 Juni 2009

Baju Korpri

Baju korpri pagi tadi yang kupakai belum menyatu betul dengan diriku. Aku masih selalu kikuk dibuatnya apalagi dipadu dengan sepatu kulit. Selama ini, aku kebanyakan pakai kaos dan jeans jika sedang bertugas sebagai wartawan dipadu dengan sepatu kats. Keseharian dengan tampil ala kadarnya itu memberi rasa percaya diri yang kuat untukku.

Tapi hari-hari esok baju kerjaku mulai berganti menjadi Coklat setelah SK Penempatan kerja sebagai CPNS di Dinas Kuperindag kuterima, Kamis (11/06). Walaupun sudah CPNS aku masih tetap memiliki jiwa kewartawanan. Dunia penulisan tidak bisa untuk ditinggalkan. Aku bermimpin suatu saat nanti aku harus mampu menulis buku.

Hanya yang berbeda kini, kebiasaan saat saat menjadi wartawan sudah harus disesuaikan dengan kebiasaan CPNS yang bangun pagi, Apel dan Uapacara Bendera. Saat menjadi wartawan dulu, waktu ditentulan sendiri oleh kita, kecuali Deadline.

Saya hanya berharap, dimanapun berada, tetap selalu ada yang terbaik yang dilakukan, menjadi Wartawan ataupun sekarang CPNS.
Selengkapnya...

Adikku Masih Sakit

Pagi-pagi aku sudah harus ke Rumah Sakit menggantikan Ibu menjaga adikku yang terbaring diruangan Latimojong 2 RSU Massenrempulu. Sudah enam hari dia dirawat disana. Kondisinya masih sama sebelum ia masuk. Badannya sudah semakin kurus, batuknya juga masih berlendir. Semalam malah sempat muntah. Katanya ia Bronhitis.

Saat awal-awal, ia sama sekali tidak mau di Infus. Katanya tangannya sakit. Tiap malam Ibu dan Bapak dengan sabar menemaninya disana. Aku juga selalu menyempatkan diri untuk melihatnya. Para sahabatnya juga sudah berdatangan menengok. Semua kaget melihat badannya yang sangat kurus itu.

Selain berobat di RS, ia juga dibantu dengan pengobatan tradisional. Kemarin, ia diurut dengan bawang merah dan disuruh mengunyah kunyit. Katanya untuk mencairkan lendirnya.

Disekujur badannya juga banyak bintik-bintik bekas gatal-gatal. Katanya ia terkena cacar sebelumnya tapi tidak dirawat sehingga bintiknya itu bekas bintiknya itu tidak keluar. Gatal-gatalnya melebar juga ke mukanya.

Sakit brinhitisnya semakin kambuh sejak ia nekat ke Makassar naik motor padahal sakitnya belum sembuh benar. Sebelumnya terjadi inseden antara ia dan adikku yang satu lagi. Dengan emosional dan tangis ia katakan akan ke Makassar. Saat itu Bapak hanya bisa mengiba. Ibu sedih bukan main walaupun ia tidak tampakkan di depan kami.

Adikku yang satu ini memang selalu nekat. Semoga saja ia bisa kembali sembuh dan melanjutkan kuliahnya yang tinggal beberapa tahun lagi ini. Doa teman-temannya juga selalu mengiringi. Kami pun menanti badannnya kembali seperti dulu lagi. Semoga ia akan ceria kembali esok nanti
Selengkapnya...

Rabu, 18 Maret 2009

Wartawan VS PNS

Menjadi pencari berita di Parepos entah sampai kapan saya harus lakoni. Teman-teman di Kantor selalu bertanya, kalo uda masuk kerja (Berbaju Coklat), apa kamu masih menulis. bagi saya, menjadi wartawan dan atawa penulis sama saja. Penulis bisa saja menulis dimana dan kapan saja, dan wartawan juga tetap menulis berita untuk dipublis. Mungkin memang ruangnya sudah beda.


" Mungkin karena aprisiasi dan ruang medianya berbeda, kalo wartawan, tulisannnya bisa dibaca tiap hari, penulis entah kapan tulisannya dibaca," kata teman saya.

Saya selalu mendambakan bisa bekerja di media guna mengasah cara menulis saya. Pengalaman tiga tahun dimedia belumlah cukup. Saya bercita-cita suatu waktu nanti, saya harus menulis buku. Dan bergabung dengan media adalah jalannya.

Semoga saja masih ada ruang untuk saya nanti kelak walaupun sudah berbaju coklat.

Selengkapnya...

Kamis, 19 Februari 2009

Sketsa Mimpi Galeri Macca Tahun Ini

Beberapa hari yang lalu, Parepare disibukkan dengan kegiatan-kegiatan yang bertemakan Pendidikan. Mulai dari pencanangan Buta Aksara, Peletakan Batu pertama pembangunan sekolah untuk pencanangan penuntasan wajib belajar 12 tahun, hingga pada pencanganan gerakan gemar membaca dan lomba penulisan surat untukmu walikotaku.

Dalam rangkaian itu pula, ada pameran buku Gramedia Fair. Kegiatan itu semua dirangkai dalam memperingati Hut Parepare yang ke 49. Parepare memang bercita-cita mewujudkan dirinya sebagai kota Pendidikan. Sebelumnya, pada tahun yang lalu pula di Parepare sudah ada gerakan Masyarakat Parepare Gemar Membaca (Mappamacca) yang digawangi beberapa pemerhati pendidikan dari PLN, Guru hingga wartawan Parepos. Gerakan seperti ini di Makassar dinamai Gerakan Makassar Gemar Membaca (GMGM).

Lantas, apakah Enrekang sebagai kota yang juga mulai mengeliat dengan berbagai proyek infrastrukturnya itu mampu mengklaim diri berbuat seperti itu ?


Berkaca dari Parepare, Galeri Macca Enrekang pun memiliki program dan mimpi yang sama dengan apa yang diperbuat oleh para pemerhati pendidikan di Parepare itu. Untuk itu, pada tahun ini, Galeri Macca akan menelorkan beberapa program-programnya. GM singkatan dari Galeri Macca itu, menggumamkan angka tiga, lima, delapan dan dua belas sebagai dasar berbuat.

Kenapa angka-angka itu ?

Dibulan tiga nanti, GM akan melakukan konsolidasi internal untuk membicarakan pemantapan beberapa konsep yang akan dilakukan sebagai pijakan dasar. Dibulan tiga itu nanti akan dibahas beberapa kegiatan bertemakan pendidikan yang selama ini jadi pijakan dasar dari visi GM. Diantara kegiatan yang sudah menjadi agenda antara lain, Pameran Lukisan dan Foto dua kota (Parepare dan Enrekang ) dengan rangkaian kegiatan lomba mewarnai, menggambar dan melukis. Kegiatan ini rencananya akan dilakukan di Bulan mei (5) nanti.

Lalu, dibulan Agustus (8) nanti, GM juga merencanakan akan mengadakan pementasan teater yang kedua kalinya, setelah pada pementasan pertama mengangkat naskah ketika Ratu Sakit. Selain pertunjukan teater, rencananya juga akan ada peluncuran antologi Puisi anak Maspul.

Dan dibulan Desember nanti, akan digelar program sebagai program pamungkas yaitu menggagas gerakan yang sama dengan dua kota makassar dan Parepare itu yakni, Gerakan Enrekang Gemar Membaca ( Nama gerakan ini akan dikonsultasikan dengan memakai nama yang mencirikan daerah Enrekang ). Di puncak kegiatan ini akan digelar juga beberapa kegiatan-kegiatan tentunya.

Galeri Macca sering berpikir, Sebagai kota yang jaraknya dari Parepare sekitar 80-an kilometer dengan jarak tempuh kurang lebih satu setengah jam, Enrekang sebenarnya bisa saja melakukan hal seperti itu. Sekarang tinggal bagaimana konsolidasi internal itu bisa berjalan dengan baik dengan kerja tim yang baik.

Faktor kendala yang selama ini menghambat kegiatan-kegiatan dari GM tentu adalah faktor pendanaan. Namun, tetap dalam setiap kegiatan GM, anak-anak GM selalu termotovasi untuk menujukkan dan menuntaskan setiap kegiatan yang telah disusun dengan terus berpikir " Dana Minim pun kita Bisa ciptakan yang kita iginkan,"

Namun, tentu, untuk kegiatan Tiga, Lima, Delapan dan Dua Belas itu, GM tidak bisa lagi harus begitu saja berdiam diri tanpa mencari sponsorship dan mitra.

Satu harapan yang besar, semoga saja kegiatan ini akan bergelontor sesuai dengan yang diharapkan. dan semoga ada beberapa pihak yang mau menyumbangkan ide ataupun bantuan ....... ( Dananya )

Salam Anak-Anak Galeri Macca
Selengkapnya...

Minggu, 08 Februari 2009

Main Tanpa Batas

Suara riuh anak bersepeda tiap hari selepas pulang sekolah sampai tengah malam terus terdengar. Capek ? Sepertinya tak mereka rasakan. Main mungkin itu dunianya.

Bermain sepeda bagi anak-anak kampungku memang sedang ngetren. Disini, tidak ada cara lain selain melampiaskan kesenangan dengan terus bermain. Mencari tempat bermain memang agak sulit. Sebelum musim sepeda datang, musim main bola dijalan pernah marak. Dan mungkin agaknya jika bersepeda sudah mulai mereka bosanin, bermain bola pasti akan marak lagi.


Dulu, aku juga seperti mereka. Bersepeda kemana-mana. Bersepeda mencari pacar. Bersepeda tiap minggu ke Lewaja. Sungguh, melihat mereka seperti melihat masa kecil dulu. Tapi dulu agak beda. Orang yang naik motor belum banyak. Makanya sepeda bagi anak yang baru GD masih biasa. Sekarang ? mana ada anak-anak yang SMP apalagi SMA yang mau melakoninya.

Dimana-mana " Anak Kucing" yang sudah bercelana biru sudah pada pandai berkendara motor. Anak kucing istilah temanku Dadank. Anak kucing adalah ABG yang sedang mekar mencari jati diri dan siulan para lelaki.

Ah, Enrekang. Kalau tidak dengan keriuhan anak-anak dan keliaran para ABGnya, Kotanya menjadi sangat sunyi dan hanya angin malam yang bergosip dengan bulan. Jalan sepi senyap
Selengkapnya...

Minggu, 01 Februari 2009

Asing.

Siapa yang pernah mengukur kedalaman matamu. Tak pernahkah kau hidup dengan kasih sayang.

Ini memang sudah kuduga. Kau datang, maka yang kau bawa hanya yang dulu. Sesuatu yang tak pernah ku sukai. Kenapa harus ada perbedaan. Kenapa tak ada konfromi. Kenapa keinginanku untuk berapresiasi harus terhenti lewat tangis anakmu yang kau bisikkan.

Aku tak pernah lupa, jarak yang pernah ada membuatmu kesepian. Tak pernah kulupa betapa kau inginkan aku. Kau inginkan untuk mejadi anjing penjagamu. Ketika gelombang amarahku datang, kau dengan pintarnya mengatakan akan kulakukan apa maumu.

Yang aku tahu, kau selalu lupa pada kalimatmu tentang kebebasanku. Tentang mimpi-mimpiku. Kau selalu bilang, aku mengerti luar dalammu. Kau sebut itu saat rasa dariku mulai menjauh.
Kenapa kau masuk lagi dalam lingkaran yang hampir membuat kita berjarak ? Kenapa harus kau lempar lagi sauh hanya untuk membelah ombak ?

Ternyata memang susah. Sedari dulu, ketidak bebasan membuat orang akan berontak. Dan kau senang dengan pemberontakan untuk memuaskan dahaga gilamu. Menyiksa bathinku.
Selengkapnya...

Sabtu, 10 Januari 2009

Kadir, Mantan Residivis Mencoba Hidup Baru (2)

Keluar dari penjara membuat hidupnya kembali menggelandang. Stres tak punya kerja, ia hampir saja menjual anak-anaknya. Untungnya, dia terpilih dari puluhan pendaftar mengikuti program Gerakan Pembangunan Pengentasan Masyarakat Miskin (Gerbang Taskin).

Laporan: Naim Muhammad

Setelah melewati beberapa tanjakan, perumahan masyarakat miskin di Jalan Peternakan, bekas kandang babi di Kelurahan Lemoe, Kecamatan Bacukiki baru bisa dijumpai.
Jalan menuju ke sana masih banyak yang berlubang. Jarak dari pusat Kota Parepare ke wilayah ini sekitar 3 kilometer.

Siang itu, Kadir, mantan residivis itu baru saja pulang dari Pasar Lakessi tempatnya sehari-hari bekerja sebagai tukang parkir. Ia tengah berbaring di atas lantai rumahnya saat PARE POS mendatanginya awal pekan lalu. Dulu, saat masih berada di dunia hitam, ia akrab dipanggil Sangkelu. "Saya ingin menjalani hidup baru di sini, di rumah miskin ini," kata Abd Kadir Kamma, nama lengkapnya.


Rumahnya tepat di pojok di deretan rumah kedua Kompleks Gerbang Taskin. Luasnya 3,5 x 8 meter2. Lantainya keramik putih. Kamar tidurnya hanya satu. Tepat di samping rumahnya terdapat petenakan ayam milik salah satu pengusaha di Parepare.

Kadir mengatakan, saat ini hidup bersama keluarganya di perumahan rakyat miskin yang jauh dari kota membuatnya lebih baik. "Kalau di kota mungkin nyawa saya lebih terancam," ungkapnya.

Di Gerbang Taskin, Kadir dipercaya menjadi ketua RT dan pimpinan kelompok tani di sana. Awalnya, hanya Kadir yang berani tinggal di bekas kandang babi, tahun 2008 lalu itu. Kini satu per satu warga miskin yang telah didata ikut tinggal di sana. Sekarang sebanyak 25 kepala keluarga (KK) bermukim di sana.

"Orang-orang nanya, kok beraninya mau tinggal di sini," kata Kadir.

Kadir sebelumnya adalah bekas bos perampok yang memiliki wilayah "jajahan" mulai dari Polmas, sekarang Polman, sampai ke Palu.
Namun sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh juga. Seperti pepatah itu, sejago-jagonya Kadir yang saat itu dipanggil Sangkelu menyembunyikan diri, toh akhirnya ia tertangkap juga. Kadir menceritakan, masuk di dunia hitam tak pernah ia
pikirkan. Karena kehidupan di pasar yang tanpa perhatian membuatnya hidup menggelandang. Ia sedari kecil sudah masuk dalam geng BJL (bajak laut) sebutan bagi anak-anak penjual ikan. Pernah pula ia hidup di tengah komunitas penjaja seks
komersil di Kali Jodo, Jakarta. Kadir mengatakan, anak-anak jalanan yang ada saat ini akan tumbuh seperti dirinya jika tidak ada perhatian pemerintah dan lembaga masyarakat lainnya. Kadir mengusulkan agar mereka dibuatkan rumah penampungan dan difasilitasi relawan-relawan untuk memberi mereka bekal pengetahuan dan keterampilan.

"Mereka itu butuh rumah untuk tidur, butuh pendidikan, kalau tidak mereka akan orang-orang yang meresahkan," katanya.

Dengan memiliki rumah, Kadir juga sudah dekat dengan anak-anaknya. Ia berharap anak-anaknya kelak menjadi orang yang berguna. Anak tertua Kadir, Kartini kini duduk di sekolah menengah pertama (SMP). Yang lain masih SD. Semua biaya sekolah anak-anak Kadir termasuk anak-anak miskin lainnya di Gerbang Taskin ditanggung pemerintah.

Selain bantuan rumah tinggal, warga pemukiman Gerbang Taskin juga diberi bantuan sapi. Setiap KK kini memelihara lima ekor sapi dari bantaun Pemerintah Kota(Pemkot) Parepare dan Pemkot Makassar.

"Ternyata, jika benda berharga kita diambil orang, hati kita begitu terluka. Saya baru merasakan itu semua di sini," akunya.

Kadir merasa bersyukur, dengan bantuan ini ia bisa kembali menata hidupnya. Tinggal bersama keluarga dan mendapat kepercayaan memimpin warga di sekitarnya. "Saya istilahkan sekarang, dari nol koma nol menata hidup lagi," tandasnya.
Selengkapnya...

Kadir, Mantan Residivis Mencoba Hidup Baru (1)

Ia masih ingat ketika dirinya pertama kali ditangkap di Pasar Wonomulyo Polmas, 2004 lalu. Saat itu ia menjadi orang nomor satu yang diburu para petugas kepolisian karena kasus perampokan. Setelah beberapa kali ia melakukan aksinya, baru kali itu ia apes.

Laporan: Naim Muhammad

Pasar Wonomulyo saat itu sedang ramai. Sangkelu tengah menikmati langsat saat beberapa petugas kepolisian mendatanginya. Di dunia hitam ia dipanggil Sangkelu.

"Kamu Sangkelu" kata petugas.

"Ya, ada apa pak," kata Sangkelu.

Polisi itu lalu meminta Abd Kadir Kamma alias Sangkelu, untuk ikut. Perasaan Kadir mulai tidak enak. Ia mengikut saja. Sejurus kemudian, insting Kadir menyala.
Pasti ada yang tidak beres pikir Kadir. Saat berjalan, Kadir melihat ada beberapa orang yang membawa kamera. Polisi memintanya masuk ke dalam sebuah mobil dan membawanya ke sebuah tempat. Dua anggotanya rupanya sudah diringkus. Satu orang mukanya berlumur darah. "Dari orang saya itu, saya akhirnya diringkus," ungkap Sangkelu.

Dua tahun ia mendekam dalam penjara di Polmas. Menurutnya, penjara membuat orang-orang kehilangan hak dan kebebasannya sebagai manusia. Sangkelu mengatakan setiap preman pasti takut masuk penjara. Kehidupan penjara rupanya juga penuh dengan kekerasan. Siapa kuat ia berkuasa. Namun, yang paling menakutkan bagi penghuni penjara adalah kandang macan.

Kandang macan adalah sebutan bagi terali besi tempat tahanan berukuran sekitar 1x1,5 meter2. Ruangan itu tidak bercahaya. Yang masuk ke sana, kata Kadir, pasti hilang kebebasannya. Beberapa kali ia masuk ke sana karena kasus perkelahian sesama napi.

"Yang masuk ke situ tidak bisa lihat cahaya, tidak bisa ketemu pembesuk, pakaian hanya celana dalam, tanpa komunikasi dengan orang di dalam," ungkapnya.

Kadir memang besar di dunia hitam. Ayahnya pernah dikenal sebagai raja judi. Ia ditinggalkan ayahnya saat usianya masih empat bulan dalam kandungan. Ia sudah banyak melakukan aksi-aksi kejahatan terutama perampokan. Sasarannnya mulai dari Polmas(sekarang Sulbar) sampai Palu, Sulteng.

Saat masih kecil dulu ia sudah masuk ke geng-geng dunia hitam. Dia mengaku pernah jadi BT (pabote), CV Dua Jari (untuk mencuri) dengan memperagakan dua jari telunjuk dan tengahnya mengambil uang di kantong.Pernah juga ia masuk geng BJL (bajak laut), geng sebutan bagi para penjual ikan di Pasar Lakessi.

Saat umur 15 tahun, ia pergi merantau dengan menumpang kapal kayu menuju Kalimantan.
Ia menuju Bada Empat yang terkenal tempat lokalisasi di Bontang, Kaltim. Dua tahun ia di sana lalu kembali lagi ke Parepare.

Tidak lama di Parepare, ia lalu menuju Malaysia. Kerja di perusahaan kelapa sawit. Ia tidak betah, hanya delapan bulan di sana.

"Hidup tidak tenang, selalu diburu-buru karena tidak punya surat-surat," akunya.

Tak lama kemudian ia merantau lagi ke Jakarta. Dia masuk ke Kali Jodo, salah satu sarang dunia seks di Jakarta.

Lama ia di sana sebelum kembali ke Parepare dan membuat komplotan perampok sampai akhirnya ia tertangkap 2004. Tahun 2006, Sangkelu yang berbadan tinggi besar, berambut pendek, dan mata agak sipit ini pun lepas. Di lengan kanan dan kirinya ada tato. Lepas dari tahanan, ia kembali ke kota tempatnya besar, Parepare.
Ia kembali ke Pasar Lakessi. Bertemu anak-anak dan istrinya. Kini ia memakai nama
Abd Kadir Kamma.

Kehidupan setelah lepas dari tahanan membuatnya kembali dari nol. Tidak punya rumah, pekerjaan dan pastinya tak punya uang. Ia stres. Ia kalut. Kekalutannya membuat dia hampir saja menjual anak-anaknya. Kadir memiliki 10 anak dari empat istri.

"Sudah ada yang menawar saat itu, tapi teman mengingatkan saya. Saya begitu karena butuh uang," ungkap Kadir.

Sebelumnya, kehidupan bersama anak dan istrinya dilalui Kadir dengan perih. Anak-anaknya pernah dibiarkan tidur menggelandang seperti saat ia masih kecil dulu.
Kadir menceritakan anak-anaknya sering tidur beralaskan terpal di dalam los Pasar Lakessi untuk menghindari hujan. Pernah pula saat ia hidup menggelandang itu ia hampir membunuh Puja, anaknya. Saat itu ia sedang mabuk dan tangisan anaknya membuatnya pusing. "Itulah hidup saya yang menggelandang," kata Kadir.

Kadir kini hidup tenang bersama istrinya, Ida dan anak-anaknya berkat bantuan perumahan gratis dari program Gerbang Taskin Pemkot Parepare.
Selengkapnya...

Kamis, 08 Januari 2009

Cari tempat bermain dimana le' aaaa

Mencari tempat bermain yang baik bagi anak-anak enrekang dalam mengisi hari libur mereka sepertinya rada-rada sulit. Taman bermain yang dibuat dan pernah dilengkapi
beberapa alat permainan kini setengahnya diambil usaha. Oh..mau main dimana lagi le'aaaa.

Dulu saat masih kecil, saya biasa mandi disungai mata allo dekat rumah jabatan bupati. Dari situ pula kepala saya pernah terbentur sama dagu teman yang mumbuat kepala saya bocor. pernah pula saat menyelam, gigi saya terantuk batu. Cippe deh gigiku. Tapi itu dulu. Air sungai mata allo juga tidak seperti dulu lagi.

Sekarang, kebanyakan anak-anak menghabiskan waktunya bermain dipinggir jalan atawa main bongkar pasang dirumah. Tiap hari berlangsung begitu, menjemukan dan akhirnya tumbuh dengan begitu pula.

Apa memang memikirkan tempat untuk mereka tidak terlalu penting. Penting mana sih
membuat proyek monumental dibanding membangun sarana positif bagi tumbuh kembang mereka yaaaaa. Atawa... jangan-jangan tidak ada orang yang mau berpikir begitu. Alamak, sungguh sial hidupmu na'.

Sekarang ini, permainan ala outbound marak diminati anak-anak kota. Permainan ala
kampung bagi anak kota semakin menjamur. Kok dikampung kita yang untuk mencari lahan
untuk buat hal begitu saja sulit terwujud yaaaa. Padahal banyak tanah kosong yang
mungkin bisa disulap buat outbound seperti itu. Apalagi hutan kita dipinggiran kota masih banyak yang bisa disulap untuk buat seperti itu.

Tapi itu tadi....mungkin pada malas mikirnya. Pepatah mengatakan, biarkan saja mereka seperti itu, toh nanti besar sendiri mencari hidupnya.
Selengkapnya...

Sabtu, 03 Januari 2009

ABDI

Setelah menghabiskan banyak waktu dan langkah sok sibuk, Akhirnya berkas CPNS yang disyaratkan sudah masuk semua. Aku tinggal menunggu SK turun dan menjadi Abdi masyarakat. Menjadi PNS tak pernah terbayang dan akan kujalani.

Setiap orang tua yang ada dikampung menginginkan anaknya menjadiPNS.PNS katanya memberikan harapan hidup yang panjang, tanggungan pensiunnnya dapat membantu hidup dikala tua. " lebih baik itu dari pada harus banting tulang menjadi wartawan yang tak jelas masa depannnya," ungkap ibuku suatu waktu.

Setelah lulus dari kampus, aku menggeluti dunia kewartawanan. Dunia yang kunikmati walaupun mendapat gaji yang pas-pasan. Dulu waktu dipedoman, aku mendapat honor tulisan sekitar 200 sampai tiga ratus ribu perbulannnya. Setelah Pedoman kolaps, aku mendaftar di Parepos sebelum akhirnya aku mendaftar menjadi CPNS.

Parepos banyak memberiku warna. Setahun menjadi koresponden di Enrekang membuatku berontak hingga suatu saat saat Upeks membuka lowongan aku mendaftar disana. Namun apa daya, aku tidak lulus. Pendaftaranku di Upeks dicap petinggi Parepos sebagai sikap tidak loyal, aku diskorsing beberapa hari sebelum aku diterima kembali dan menetap di Parepare setelah Idul Fitri. Di parepare inilah aku banyak menulis laporan-laporan panjang.Laporan yang mencari bentuk dan mencari khas parepos.

Cap tidak loyal yang disandangkan padaku ingin aku rubah dengan bekerja tanpa keluhan dan menunjukkan prestasi. Aku mulai dipercaya menulis sekaligus foto-fotoku juga banyak diapresiasi teman-teman. Sampai bulan desember ini, sudah tiga bulan lamanya aku tugas di parepare. Gaji yang kuterimapun mulai sedikit demi sedikit naik. Terakhir aku mendapat gaji enam ratus tiga puluh tiga ribu rupiah. Sebelumnya, aku pernah mendapat gaji tujuh ratus, gaji yang tertinggi yang kudapat selama ini.

Bulan Desember, lowongan CPNS pun terbuka. Orangtuaku berharap aku memasukkan berkas. Formasi jurusanku memang ada sebagai perencana ekonomi rakyat. Latar belakang adalah mahasiswa manajemen komunkasi bisnis dan penyuluhan. Jurusan yang sangat membingungkan bagi banyak orang saat mendengarnya. Kami mahasiswa Ikopin pun menang dari dulu apriori terhadap masa depan kami dengan menyandang sarjana Koperasi. Tapi adanya formasi itu membuat harapan langkah itu kembali menyala. Tidak mungkin tahun depan akan ada kesempatan lagi. Sekarang mungkin memang lagi jodohnya.

Dan benar, setelah mengikuti tes dan menunggu beberapa hari, namaku tercantum dan keterima menjadi CPNS. Kedepan hari-hariku akan banyak diisi dengan aktifitas sebagai seorang Abdi Negara.
Selengkapnya...