Sabtu, 01 Mei 2010

Pulu' Mandoti dan Dangke jadi Menu Utama.

ENREKANG--Pulu' Mandoti yang merupakan makanan khas asli Enrekang menjadi pengganti Barobbo yang sedianya disajikan sebagai makanan dalam usaha Pemerintah Kabupaten Enrekang memecahkan rekor Muri mei mendatang.

Dalam target Muri, Pulu' Mandoti akan disuguhkan bersama Dangke. Dua makanan ini adalah makanan asli Enrekang. Pulu' mandoti adalah beras ketan hitam yang memberi aroma wangi dan hanya bisa ditanam di Desa Bone-Bone. Sedangkan Dangke terbuat dari susu sapi atau kerbau yang dipadatkan.

Selain itu, Enrekang juga kemungkinan akan meecahkan rekor Muri terapung diatas air tawar selama tujuh jam.

Dalam acara makan, tak tanggung-tanggung, Pemkab mematok sepuluh ribu orang akan makan dangke dan Pulu' Mandoti. Rencananya, Gubernur SulSel Syahrul Yasin Limpo akan menghadiri acara ini dan juga menghadiri beberapa agenda lain yang sudah dijadwalkan.

Beberapa jadwal yang juga akan dihelat yakni gerak jalan santai, peresmian Gedung Halal Centre, Pelantikan Pengurus DPD II Golkar, Pelantikan pengurus KNPI dan penutupan praporda Forki.

Bupati Enrekang Haji La Tinro La Tunrung dalam rapat Panitia Pelaksana Muri mengatakan, kegiatan rekor Muri ini haruslah menjadi kegiatan Pemerintah dan dinikmati warga Enrekang Khususnya.

" Saya tidak ingin ada yang mendompleng acara ini, baik itu individu maupun kelompok, ini adalah kerja Pemerintah Kabupaten Enrekang," kata La Tinro.

Dalam rapat panitia yang juga dihadiri Unsur Muspida dan Kepala SKPD yang diberi tanggungjawab, La Tinro juga mengungkapkan agar jadwal yang disusun bisa benar-benar disiapkan dengan matang.

" Sebab, jadwal ini tentu harus disesuaikan dengan banyaknya acara yang digelar pada hari yang bersamaan itu, apalagi akan dihadiri langsung Gubernur," kata La Tinro.

Dalam rapat panitia terungkap beberapa titik poin yang akan dijadikan tempat acara makan akan berlangsung yakni Lapangan Abubakar lambogo, Kantor Bupati lama, Halaman Kodim, dan lewaja.

Selain itu, Pemerintah juga akan menyediakan banyak Doorprise seperti empat buah motor dan puluhan Laptop.

Tidak ada komentar: